Jumat, 05 Desember 2014

PROFIL BIDUK

       
    Lembaga ini didirikan sebagai respon atas menguatnya tuntutan terhadap sumberdaya manusia (human resorch) yang berkualitas dan berbudaya, dan terwujudnya masyarakat egaliter berperadaban. Adanya kesadaran umum bahwa sumberdaya manusia yang berkualitas yang menjadi prasyarat bagi terwujudnya masyarakat dan bangsa yang maju dan modern.

            Berdasarkan bank dunia indonesia adalah negara urutan ke tiga (setelah amerikas serikat dan rusia) terkaya dalam hal sumberdaya alam. Namun demikian, kondisi tidak berbanding lurus dengan kesejahteraan masyarakatnya. Sampai saat ini, indonesia masih dalam kelompok negara berkembang.
           
            Fakta ini disebabkan masih rendahnya sumberdaya manus
ia indonesia pada satu sisi, dan rusaknya moral dan etika masyarakat dan pemerintahannya pada sisi lainnya. Kekayaan alam yang berlimpah tidak dapat di optimalkan pemanfaatannya karena tidak ditunjang oleh sumberdaya manusia yang memadai. Rendahnya kualitas penyelenggara pemerintahan yang baik, birokrasi yang masih melekat dengan KKN (korupsi kolusi nepotisme) menjadi problem yang harus segera dipecahkan besama oleh bangsa ini.
           
            Dalam konteks global bangsa ini diperhadapkan pada tata kelola dunia yang semakin hari tidak semakin baik tetapi semakin tidak jelas arahnya. Ekonomi yang liberal dan globalisasi dalam segala aspek kehidupan adalah sebagian daftar dari problem yang juga membutuhkan solusi.


            Berangkat dari persoalan diatas maka beberapa aktifis yang mempunyai kepedulian terhadap kemasyarakatan dan kebangsaan dan upaya upaya mengatasi persoalan-persoalannya, baik pada wilayah akademis maupun praktis, bergabung mendirikan suatu lembaga swadaya masyarakat bernama Barisan Independen Untuk Kemandirian yang disingkat BIDUK, namun demikian tidak didedikasikan untuk menjawab semua persoalan diatas dalam kerangka besar indonesia dari sabang sampai mauroke, namun lebih fokus pada wilayah lebih kecil yaitu tana luwu dan tana toraja. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar